Resep dan Cara Membuat Kue Lapis Legit Almond yang Empuk dan Nikmat


Nikmati lezatnya kue lapis legit almond bersama dengan keluarga tercinta di rumah. Kelezatan kue ini akan setiap saat memanjakan di lidah. Tambahan kacang almond dan teksturnya yang legit, serta empuk membuat kue ini istimewa dan spesial.

Yuk buat di rumah! Cara membuatnya sederhana dan praktis. Berikut ini resep dan cara membuat kue lapis legit almond yang empuk dan nikmat.

Bahan Bahan Membuat Kue Lapis Legit Almond yang Empuk dan Nikmat
75 gram tepung terigu protein sedang
150 gram margarin
25 gram susu bubuk
1/2 sendok teh garam
15 gram maizena
400 gram gula pasir halus
450 gram mentega asin
dingin
2 sendok makan susu kental manis putih
800 gr kuning telur
1 sendok teh bumbu spekuk
200 gram almond slice yang sudah disangrai

BACA JUGA : Resep Lontong Cepat Saji Tanpa Repot Tanpa Ribet. Cukup Pakai Rice Cooker Saja. 1 Jam Langsung Jadi

Cara Membuat Kue Lapis Legit Almond yang Empuk dan Nikmat
Cara Membuat Adonan Kue Lapis Legit Almond
Jika semua bahan bahan yang diperlukan seperti diatas sudah anda siapkan, sekarang anda bisa langsung mengolahnya. Pertama kali langkah yang harus anda lakukan yaitu menyiapkan wadah. Lalu campurkan margarin dan mentega asin ke dalam wadah tersebut. Kemudian kocok margarin dan mentega asin tersebut sampai putih atau selama kurang lebih 15 menit.
Setelah itu, tambahkan susu kental manis. Kembali kocok adonan sampai merata. Jika sudah, anda bisa langsung menyisihkannya.
Pada wadah yang berbeda, campurkan bahan bahan yang lainnya seperti misalkan gula pasir halus, kuning telur, dan garam. Lalu kocok bahan-bahan tersebut sampai mengembang.
Setelah mengembang, silahkan tuangkan ke dalam campuran sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk dengan perlahan.
Selanjutnya tambahkan tepung terigu, susu bubuk, maizena dan bumbu spekuk sambil diayak dan diaduk sampai merata.

Cara Membuat Kue Lapis Legit Almond
Siapkan loyang dengan ukuran 20x20x7 cm. Lalu alasi loyang tersebut dengan menggunakan kertas roti tanpa harus dioles margarin atau minyak terlebih dahulu.
Jika sudah, silahkan ambil adonan yang sudah anda buat tadi. Lalu ambil adonan sebanyak kurang lebih 85 gram. Tuangkan adonan ke dalam loyang dan ratakan.
Selanjutnya, oven adonan dalam loyang tersebut dengan menggunakan api atas selama kurang lebih 5 menit atau hingga berubah warna menjadi kekuningan. Jika sudah, angkat dan tekan-tekan.

BACA JUGA : Di Kasih Resep Jualan Kentacky Kirain boong Ternyata Jadi bund

Tuangkan kembali adonan sebanyak 85 gram di atas adonan yang sudah dioven. Lalu oven kembali dengan menggunakan api atas selama 5 menit. Lakukan langkah ini sampai 3 lapis. Setelah itu, taburkan kacang almond yang sudah anda siapkan tadi.
Kembali tuangkan adonan sebanyak 85 gram. Silahkan oven kembali selama 5 menit. Tekan-tekan dan lakukan langkah ini sampai 3 lapis seperti sebelumnya. Taburkan kembali almond.
Lakukan langkah yang sama seperti itu hingga semua adonan habis.
Jika sudah habis, anda dapat memanggang kue sampai benar-benar matang.
Setelah matang silahkan angkat kue dan biarkan beberapa saat sampai dingin.
Baru setelah dingin anda dapat memotong-motongnya, kemudian sajikan pada tempat atau piring saji yang sudah disiapkan.

Kue lapis almond sudah siap dinikmati. Kue ini cocok dinikmati bersama dengan teh hangat atau kopi hangat.

Sumber: Selerasa.com

BACA JUGA : 

Resep Ayam Goreng Bumbu Kuning. Crispy dan Gurihnya Sampai Ketulang

Cara Membuat Cendol Tanpa Menggunakan Cetakan, Gak Pake Ribet!

Cara Membuat Kulit Lumpia Anti Robek

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Membuat Kulit Lumpia Anti Robek

Membuat Donat Maizena Yang Menul Dan Empuk Banget..!! ala Yunda Yun..

Resep Bakso Sehat Kenyal Dan Weenak Ala Kang Iwed Yang Pernah Menjadi Viral di Sosmed